Flashback #7 : Driving from Stuttgart to Laupheim Germany

Hadi Djumhana

Dear sahabat, sambil mengoptimalkan waktu WFH, aku ingin mencoba merefresh kembali perjalanan dinas ke Jerman. Tentu saja perjalanan ini sangat berkesan dan tidak terlupakan karena kali pertama naik mobil dari Stuttgart ke Laupheim melalui "Autobahn" (jalan Tol) dengan jarak tempuh +/- 112 km............wah pokoknya seru banget.

Agenda kali ini akan meeting dengan perusahaan aircraft interior "Diehl Aviation" yang terletak di Laupheim-Jerman, kami terbang dari Soekarno-Hatta International Airport langsung ke Frankfurt Airport, sempat transit dulu di Dubai selama 4 jam. Sampai di Frankfurt Airport aku harus pindah terminal airport 2 karena aku akan terbang kembali ke Hamburg untuk ketemu rekan kerja disana (sebelumnya sudah janjian).

Frankfurt Airport merupakan bandara internasional yang terletak 12 km sebelah barat daya dari pusat kota Frankfurt am Main, Jerman. Bandara ini merupakan base-camp maskapai Lufthansa dan melayani lebih dari 60 juta penumpang per tahun, sehingga menjadikannya sebagai bandara tersibuk dan terbesar ke empat di Eropa.

Sesampainya di Hamburg Airport yang dikenal sebagai Flughafen Hamburg yaitu bandara internasional utama di Hamburg, kota terbesar kedua di Jerman, nama resmi adalah Hamburg Airport Helmut Schmidt. Setelah selesai mengambil bagasi aku keluar pintu airport mencari rekan yang katanya akan jemput, ternyata sudah 1 jam tidak kunjung ada, aku coba telepon tapi tidak nyambung2, sambil sabar menunggu aku coba ke cafeshop sambil duduk di teras cafe agar mudah kelihatan bila ada yang jemput, setelah habis kopi 1 cangkir dan cruisant tiba2 ada bule menghampiriku sambil bertanya "exuse me are you mr hadi?", aku jawab "Yes, who are you?" setelah itu dia bicara bahasa Indonesia...saya Mark ditugaskan untuk jemput pak hadi, lho ko bisa bahasa? saya pernah kerja di Tangerang 2 tahun....owh. Okay..apa bisa kita berangkat sekarang? Tentu, mari pak. Alhamdulillah di mobil kami ngobrol lebih akrab lagi sambil sekali-kali bercanda.
Setelah ketemu rekan kerja aku diskusi panjang lebar dikantornya kemudian bermalam di rumahnya, keesokan harinya aku diantar ke airport untuk meneruskan penerbangan ke Stuttgart. Penerbangan dari Hamburg ke Stuttgart lebih kurang 1 jam 20 menit 

Sesampainya di Stuttgart aku sudah ditunggu oleh rekan kerja dan setelah mengambil bagasi langsung ke pintu keluar airport untuk menyewa mobil via Herzt Rent Car selama 3 hari, setelah selesai administrasi mobil BMW X1 sudah disiapkan kemudian kami meluncur menuju Laupheim melalui jalan tol "Autobahn", jarak dari Stuttgart ke Laupheim melalui jalan tol adalah 112 km, kebetulan kondisi jalan tol saat itu tidak terlalu padat sehingga kami bisa sampai di Laupheim dengan waktu tempuh 1 jam 20 menit, kemudian langsung menuju hotel untuk beristirahat karena jadwal meeting dengan tim engineering Diehl Aviation esoknya.
   

Diehl Aviation Laupheim GmbH 
Adalah perusahaan aircraft interior yang mengembangkan, mendesain, dan memproduksi kabin pesawat terbang, yang terdiri dari modul kabin, kompartemen tempat istirahat awak, saluran udara, elemen kabin, integrasi sistem seperti entertainment dalam penerbangan, dan sistem oksigen dan listrik. Diehl Aviation Laupheim memproduksi aircraft interior untuk berbagai jenis  pesawat terbang seperti produk Airbus, Boeing dan lain-lain di seluruh dunia.
Laupheim (laʊ̯phaɪm]) 
Kota distrik utama di Jerman selatan di negara bagian Baden-Württemberg. Salah satu rute perdagangan utama, dari Ulm ke Ravensburg dan kemudian ke Danau Constance mengalir melalui Laupheim. Setelah berkembang dari pemukiman pedesaan menjadi daerah perkotaan kecil, Laupheim adalah rumah bagi sejumlah industri dan bisnis kecil hingga menengah. 
Laupheim juga pusat administrasi distrik dari tahun 1842 hingga 1938 ketika distrik tersebut dihapuskan. Bagian selatannya dimasukkan ke dalam distrik Biberach (termasuk Laupheim itu sendiri) sedangkan sisanya dialokasikan ke distrik Ulm.
Nah...selepas urusan dinas aku sempat jalan-jalan menikmati pemandangan indah di sekitar Laupheim, Ulm sampai ke perbatasan Jerman dan Swis terus menuju wisata perbukitan bahkan sempat naik kereta gantung/cableway...wah benar-benar indah pemandangan disini.
Demikian sahabat perjalananku ke negeri bavarian (Jerman), alhamdulillah kembali ke tanah air dengan selamat. Barakallhu fikum...

"Janganlah pernah menyerah ketika Anda masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai Anda berhenti mencoba (Brian Dyson)."







Comments

Popular posts from this blog

PENGHAPUSBUKUAN ASET PERUSAHAAN

ZERO INVENTORY....

Logistic Management, Why Not!